Baca Tulis Anak Usia Dini

Ada anak yang baca tulisnya cepat, ada juga yang sangat lama dan lambat.

Orang tua yang anaknya cepat baca tulis pasti merasa lega dan bahagia. Satu kemampuan dasar yang wajib dikuasai anak sudah terlewati.

Nah, bagaimana dengan anak yang super lama dan lambat dalam baca tulis?

Tentunya perlu diasah dengan latihan yang terus menerus. Walau lama, yang penting bisa.

Baca tulis sendiri memiliki beberapa tahapan

Tahap pertama dimulai dari pengenalan huruf, a sampai z. Fase ini bisa berlangsung setahun atau hanya beberapa bulan. Memang di lapangan, ada anak yang sudah belajar bertahun-tahun pun belum bisa membedakan huruf m dan n, atau b dan d.

Setelah itu baca per-dua huruf seperti ba, be, bi, bo, bu. Setelah itu baru gabungan 2 kata itu seperti bo-bi, ba-be.

Setelah fase ini selesai, ada fase huruf “m, n, ng, t, d, k, l”

Maksudnya fase dimana membunyikan huruf yang ada ” m,n, ng, t, d, k, l” di akhirnya seperti adi-k, ade-m, keci-l.

Setelah proses membacanya selesai, ada proses dikte. Saat didikte, bila anak sudah berhasil menuliskannya, selesailah proses baca tulis ini. Bila ada pelajaran yang sifatnya hafalan, tinggal dihafalkan saja, tidak perlu dituliskan karena anak sudah tahu menuliskannya. Ini tentu sangat menghemat waktu untuk pelajaran hafalan.

Waktu tiap anak berbeda-beda, dan sebagai orangtua, kita hanya perlu sabar dan sabar menunggu prosesnya berjalan dan selesai.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *